trawlmediaindonesia.id
Jakarta- Anggota Komisi A dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Heri Kustanto berkunjung dan memberikan bantuan makanan ke korban kebakaran yang terjadi di Wilayah Gempol Jakarta Pusat.
Selain menhunjungi dan memberikan bantuan Heri Kustanto sempat melihat kondisi rumah-rumah yang telah habis hangus terbakar dengan didampingi Camat Kemayoran Dicky Suherlan.
Heri Kustanto mengatakan bahwa semua stake holder turun untuk membantu meringankan beban para korban kebakaran.
"Sebelumnya sy mengucapkan belasungkawa kepada semua korban kebakaran dan saya mengapresiasi semua stake holder yang turun sehingga membantu meringankan beban para korban kebakaran," tutur Heri Kustanto, Rabu (22/01/2025).
Heri Kustanto juga berpesan kepada masyrakat agar lebih hati-hati dan lebih waspada karna sudah beberapa kali kebakaran dalam waktu dekat di Wilayah Kemayoran.
"Jika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong dan di cek kembali kompor maupun listrik yang sudah di pakai dalam keadaan aman dan tidak menyebabkan kebakaran terjadi lagi," Imbuhnya.
Camat Kemayoran Dicky Suherlan menambahkan kepada Warganya agar lebih hati-hati dan memperhatikan segala apa yang bisa menyebabkan kebakaran.
( Wly )